Salah satu tren ruang tamu yang sedang populer akhir-akhir ini adalah konsep sederhana dan bersih yaitu jenis tren dan sofa Scandinavian. Scandinavian sendiri adalah sebuah desain yang diperkenalkan pada awal tahun 1950an di Amerika dan Kanada.
Konsep ini lebih menitik beratkan pada furnitur yang ringan, sederhana, bersih dan terinspirasi dengan alam. Dapatkan sofa-sofa dengan desain Scandinavian yang Anda inginkan hanya di tempat kami. Disini, kami menyediakan berbagai macam pilihan sofa dan kursi ruang tamu untuk konsep Scandinavian yang Anda terapkan.
Setiap jenis tren memiliki kelebihan dan keunikannya tersendiri tak terkecuali gaya Scandinavian. Desain ini tidak hanya muncul serta merta begitu saja, namun memiliki pusat atau rujukan di dalamnya.
Secara garis besar, gaya ini memang terlihat sederhana namun tetap memiliki kekuatan dan keunikan di dalamnya. Inilah beberapa keunggulan jika Anda menggunakan konsep dan sofa Scandinavian di rumah, diantaranya adalah:
Dengan menerapkan konsep Scandinavian berarti Anda bersiap untuk tidak menggunakan warna-warna cerah dan mencolok. Pilihan warnanya sedikit terbatas dan tidak banyak variasi yang dipergunakan.
Umumnya, tema Scandinavian memakai warna-warna natural seperti putih dan abu-abu terang. Selain menghasilkan efek bersih, warna ini juga akan membuat ruang tamu nampak luas.
Namun, untuk sofa Scandinavian berwarna senada yang Anda pilih akan menghasilkan kesan nyaman dan menenangkan. Karakter sederhana dan bersih dari warna yang ditimbulkan tidak mengurangi kenyamanan dari sofa itu sendiri.
Selain itu, ruang tamu juga akan terkesan kuat dengan ornamen kayu jati dari kaki-kaki sofa. Anda bisa mendapatkan sofa dengan desain seperti ini di toko online kami. Kami sediakan dengan lengkap dalam beberapa pilihan model dan warna natural.
Konsep Scandinavian lebih terfokus pada penggunaan warna netral serta bentuk furnitur yang ramping dan terkesan minimalis. Desainnya sederhana namun mampu menampilkan karya seni tinggi. Kesederhanaan desain Scandinavian tidak membuatnya terlihat biasa, justru ruang tamu akan nampak lebih tegas dan berkesan.
Hal ini sangat berkaitan dengan kebiasaan masyarakat Scandinavian yang hidup berdampingan dengan alam. Mereka lebih banyak menggunakan model dan desain sederhana dan tidak banyak bentuk. Konsep Scandinavian lebih fokus pada sederhana, kerapian dan tidak berlebihan.
Sofa Scandinavian yang kami miliki didesain khusus bagi Anda yang ingin menerapkan konsep ini. Kami tidak meninggalkan elemen kayu untuk menyeimbangkan unsur kehangatan yang ditimbulkan.
Sofa ini kami lengkapi dengan material kayu jati untuk memenuhi unsur alam dan naturalnya. Ini merupakan salah satu elemen penting dalam konsep Scandinavian walaupun tidak tampil secara dominan.
Mengaplikasikan gaya Scandinavian di rumah berarti Anda harus siap dengan kesederhanaan. Tidak dibutuhkan ragam-ragam furnitur yang ribet dan rumit untuk mengisi ruang tamunya.
Tidak diperlukan banyak perabot yang bermacam-macam bentuknya. Ruang tamu ala Scandinavian umumnya memang terlihat bersih dan rapi. Tidak banyak barang bergeletakan atau nampak berantakan.
Oleh sebab itu, desain Scandinavian merupakan desain yang paling cocok untuk orang yang menyukai kesederhanaan. Tidak berhasrat memenuhi ruang tamu mereka dengan berbagai benda dan aksesoris yang tidak penting. Cukup menggunakan perabot seperlunya saja namun berfungsi tinggi.
Tidak semua model sofa bisa diaplikasikan untuk mendukung konsep Scandinavian di ruang tamu Anda. Bagaimanapun juga, konsep ini sedikit unik dan berbeda dengan kebiasaan masyarakat Indonesia yang suka mengoleksi berbagai macam benda dan aksesories.
Berikut ini adalah beberapa tips untuk membantu Anda menemukan sofa Scandinavianyang paling cocok, yaitu :
Lima elemen ini adalah unsur dasar yang harus Anda ingat saat memilih furnitur untuk ruang tamu Scandinavian Anda. Kelima elemen itu adalah sederhana, minimalis, bersih, fungsional dan cantik.
Sofa yang Anda pilih harus mengandung lima unsur tersebut supaya bisa mendukung konsep ruang tamu Scandinavian. Bentuknya sederhana dan minimalis, tidak banyak ornamen sehingga nampak bersih, satu benda namun banyak fungsi sekaligus tetap cantik dan menarik. Itulah ciri sofa Scandinavian.
Warna yang paling cocok untuk digunakan dalam konsep ini adalah warna yang dalam dan tidak mencolok mata. Sebagian besar menggunakan warna-warna natural seperti hitam, putih, abu-abu dan krem.
Anda masih bisa menggunakan warna dusty pink, greyish blue, navy blue atau warm tone jika ingin lebih variatif. Namun, satu hal yang harus dipastikan adalah bahwa konsep ini didominasi warna putih. Jika ingin mengombinasikan dengan warna lain, pastikan komposisinya tidak lebih besar.
Yang menjadi penyempurna gaya Scandinavian adalah munculnya warna-warna yang mencerminkan unsur alam seperti coklat atau warna batu bata. Sofa Scandinavian dengan rangka kayu jati adalah furnitur yang paling tepat dalam hal ini.
Unsur kayunya memenuhi kebutuhan unsur alam yang diperlukan. Anda pun bisa menambahkan dengan warna meja atau lantai yang senada.
Kami adalah produsen furnitur rumah seperti kursi dan sofa untuk ruang tamu. Salah satu produk unggulan kami adalah sofa Scandinavian. Sofa-sofa yang kami hasilkan merupakan produk terbaik dan unggulan yang sudah terbukti kualitasnya.
Kami menggunakan bahan dan material terbaik seperti kayu jati berkualitas, kain pelapis nomor satu dan busa yang awet. Furnitur kami akan membantu membangun kesan Scandinavian yang dingin namun sekaligus hangat.
Kami memiliki banyak koleksi sofa yang dapat mendukung konsep Scandinavian di ruang tamu Anda. Bermacam model dan bentuk yang kami miliki mulai dari Sofa 2 seater, sofa 3 seater, sofa bed hingga sofa sudut.
Semua sofa kami memenuhi kriteria untuk mengisi konsep ruang tamu Scandinavian Anda. Mulai dari bentuk, desain, pilihan warna dan fungsi minimalisnya. Anda bisa menyesuaikan dengan bentuk dan ukuran yang Anda butuhkan. Pastikan pemilihan ukurannya disesuaikan dengan kondisi ruang tamu Anda. Jangan sampai lebih besar atau terlalu kecil untuk diletakkan disana.
Jika dari model sofa Scandinavianyang kami miliki belum ada yang memenuhi pengharapan Anda, silahkan kontak tim kami. Kami akan menciptakan sebentuk sofa yang Anda inginkan. Anda tinggal menggambarkan bagaimana desainnya dan kami yang akan mewujudkannya menjadi sebuah furnitur ruang tamu.
Anda bisa mengukur sendiri berapa besarnya, bagaimana modelnya serta warna apa yang ingin digunakan. Buatlah bentuk sofa terbaik yang Anda inginkan. Ruang tamu adalah wajah rumah Anda, maka sebaiknya memang harus didesain sebaik mungkin.
Jadi, tunggu apa lagi? Segera pesan sekarang juga sofa Scandinavianuntuk ruang tamu Anda. Sebuah sofa yang akan mengisi dan menyempurnakan ruang tamu menjadi tempat yang paling nyaman. Hubungi kami sekarang juga dan sofa terbaik akan meluncur dan terpajang di ruang tamu Anda.